Pemain muda berbakat dan berdarah keturunan Belanda yang saat
ini disorot media karena penampilan apiknya saat membela Timnas Indonesia di
kancah internasional, dia adalah Rafael Struick.
Pada saat itu timnas Indonesia melawan timnas Palestina pada
laga FIFA MATCHDAY yang mempertemukan kedua negara Asia tersebut.
Walau pada saat itu Rafael Struick tidak mencetak gol, namun
ia mampu menciptakan assist dan peluang berbahaya bagi pertahanan timnas
Palestina.
Berikut profil lengkap Rafael Struick yang sudah dirangkum kamumauvector
dari berbagai sumber media, adalah sebagai berikut.
Biodata Lengkap Rafael Struick
Nama Lengkap :
Willian Rafael Struick
Nama panggilan : William
Struick
Kewarganegaraan : Indonesia
Tempat, tanggal, lahir : Leidschendam,
27 Maret 2003
Klub saat ini : ADO Den Haag
Kontrak Hinggal : 30 Juni
2024
Tinggi Badan : 185cm
Ayah :
Brian Struick
Ibu :
Soraya Noraly Soedito
Instagram :
rafaelstruick
Karir Rafael Struick
Dilansir dari situs resmi Transfer Mrkt pada Jumat 4 Agustus
2023, Rafael Struick memulai perjalanan kariernya menjadi pemain sepakbola dan
bergabung bersama klub sepakbola Amatir Belanda, RKAVV Leidschendam Youth.
Setelah banyak menimba ilmu di klub sebelumnya, pada tahun
2021 ia bergabung dengan ADO Den Haag dan pria berusia 20tahun ini bermain pada
posisi gelandang sayap.
Hal yang mengejutkan ketika ia ikut melakukan foto skuad
utama ADO Deen Haag untuk musim 2023/2024. Kehadiran Rafael Struick dalam skuad
utama menjadi harapan tersendiri bagi ADO Deen Haag untuk bisa menang dan promosi
dalam kompetisi liga utama Belanda/Eredivisie.
Sesi foto SKUAD ADO Deen Haag (foto : ADO Deen Haag) |
Kepiawaiannya dalam sepakbola, membuat tertarik pelatih Shin
Tae-Yong dalam agendanya menyeleksi pemain untuk timnas Indonesia. Dan Rafael
Struick pun menjadi salah satu pemain incaran coach STY.
Selain membuat STY kagum, Ia juga menyita perhatian publik pecinta
sepakbola tanah air karena cara bermain yang bagus dan mempunyai skill yang
mumpuni untuk pemain sepakbola professional. Dan dari hal tersebut coach STY merekomendasikan
Rafael Struick untuk menjadi pemain naturalisasi.
Dan pada Senin, 22 Mei 2023 Rafael Struick resmi menjadi pemain sepakbola berkebangsaan Indonesia. Sebelumnya ia telah melakukan sumpah kewarganegaraan dengan pemain naturalisasi lain, yaitu Ivar Jenner.